7 Jenis Jus Buah Yang Berkhasiat

Author: Delia Rakhmah Oktafiani // Category:


Seperti kita ketahui, berbagai macam buah – buahan dapat kita olah kembali menjadi suatu minuman yang lebih menarik dan tentunya menyegarkan “ Jus “. Selain menyegarkan ternyata Jus Buah juga berkhasiat. Akan tetapi thread ini hanya akan menyajikan 7 jenis Jus Buah yang berkhasiat.

1. Jus delima

















Khasiat Jus
Delima :

Membantu jantung, dimana jus delima ini kaya antioksidan yang membantu mencegah penyumbatan pada pembuluh darah arteri oleh kolesterol. Jus delima ini juga dihubungkan dengan pencegahan terjadinya kanker prostat.

Jus ini dilengkapi dengan vitamin A, C dan E serta asam folat yang penting pada tahap awal kehamilan.


2. Jus jeruk







Khasiat Jus Jeruk :

Untuk sistem kekebalan, proteksi terhadap anemia. Sumber yang paling baik dari vitamin C dan juga sumber asam folat, sehingga wanita hamil sebaiknya meminumnya dalam jumlah yang cukup banyak. Minum jus jeruk dengan makanan meningkatkan ambilan besi untuk proteksi terhadap anemia. Penelitian baru menyarankan minum segelas jus jeruk/hari, ternyata juga membantu mencegah terjadinya radang sendi (arthritis).


3. Jus grapefruit








Khasiat Jus Grape Fruit :

Untuk sistem kekebalan. Kaya akan vitamin C, buah grapefruit merupakan sejenis jeruk dan oleh karena itu kaya akan beta-karoten. Ini membantu melindungi kulit dari kerusakan oleh radikal bebas.

Tetapi penggunaannya dihindari pada saat kita sedang dalam medikasi. Jus grapefruit mengandung suatu substansi yang dapat memperlambat pemecahan beberapa obat. Hal ini menyebabkan peningkatan jumlah obat dalam aliran darah, sehingga meningkatkan efeknya.


4. Jus apel








Khasiat Jus Apel :

Untuk energi; proteksi jantung. Kaya akan flavonoid yang membantu melindungi jantung. Memiliki 1/3 kadar vitamin C jus jeruk. Mengandung banyak gula fruktosa.

Tetapi penggunaannya dihindari pada anak-anak, karena dapat menyebabkan keluhan gangguan lambung.


5. Jus nanas









Khasiat Jus Nanas :

Untuk pencernaan. Buah ini mengandung enzim bromelain, yang membantu mencerna protein dan buah ini juga mengandung gula alamiah untuk meningkatkan energi. Mengandung 11 mg vitamin C/100ml.


6. Jus tomat














Khasiat Ju
s Tomat :

Untuk menguruskan badan; kesehatan pria. Jus untuk menguruskan ini hanya mengandung 50 kalori/250 ml. Jus tersebut juga mengandung bioflavonoid yang membantu memperkuat pembuluh darah kapiler, jadi tidak menimbulkan kebocoran pada pembuluh darah dan pembentukan kantong yang mengandung air pada kulit yang menyebabkan selulit. Dan kandunganlikopen dalam tomat telah dikaitkan dengan penurunan resiko terjadinya kanker prostat.

Tetapi penggunaannya sebaiknya dihindari pada individu dengan tekanan darah tinggi, karena jus tomat mengandung kadar garam yang tinggi.


7. Jus cranberry








Buah cranberry adalah sepupu buah blueberry. Warnanya merah hati dan sebesar ceri.

Khasiat Jus Cranberry :

a. Mengawal daripada masalah jangkitan kuman dalam pundi kencing dan ginjal dalam badan manusia. Terutama yang mengalami masalah batu karang.

b. Membantu melancarkan peredaran darah anda melalui kolestrol yang ada, ke jantung dan mengawali risiko terkena sakit jantung.

c. Ia adalah salah satu buah yang menyumbangkan antioksida, yaitu melambatkan proses penuaan di kulit kita. Sentiasa nampak segar.

d. Baik untuk mencegah penyakit kanker

e. Membantu membunuh pertumbuhan kanker payu dara.

Jus ini mengandung vitamin C dalam kadar yang sangat tinggi, dan jus ini dijual dengan penambahan gula, karena rasanya pahit tanpa penambahan gula tersebut.

Penggunaannya dihindari pada pasien-pasien yang menggunakan obat anti pembekuan darah yaitu warfarin. Hal ini dikemukakan oleh The Committee on Safety of Medicines, karena dapat meningkatkan risiko terjadinya perdarahan.



0 Responses to "7 Jenis Jus Buah Yang Berkhasiat"

Posting Komentar